Mukjizat Ilmiah Nabi Muhammad Saw
Nabi Muhammad adalah nabi akhir zaman yang diutuskan kepada sekalian manusia,tentunya ajaran yang dibawa oleh beliau tidak terbatas kepada satu kaum atau satu zaman saja,karena ajaran yang beliau bawa akan berlaku sampai hari kiamat .oleh karena itu mukjizat yang diberikan kepada rasulullah tidak boleh lapuk dimakan zaman.sudah menjadi pengetahuan umum bahwa mukizat yang diberikan kepada nabi kita Muhammad Saw adalah Al-quran.pada masa rasulullah masih hidup, banyak orang pada waktu itu mempunyai keahlian dalam bidang Sastra yang tinggi,maka Al-quran menjadi mukjizat bagi mereka karena ketinggian sastranya tidak dapat disaingi oleh ahli sastra manapun pada waktu itu.bahkan mereka kagum dengan keindahan Al-quran.
Pada zaman sekarang dengan keadaan manusia yang sangat pintar dalam bidang sains,Al-quran juga masih menjadi mukjizat bagi ummat manusia.bagaimana tidak,penemuan-penemuan sains yang baru terungkap beberapa ratus tahun yang lalu Al-quran telah lebih dulu mengatakannya.
Salah satunya adalah perbedaan antara sinar dan cahaya yang tertulis dalam surat Yunus ayat 5 :
hual lazii ja'alas shamsa Ziaa-a walqamara nuuraa
artinya :
"Dia-lah yang menjadikan matahari bersinar dan bulan
bercahaya"
Lafaz Nur (nuuraa) bermakna cahaya\berchaya dan lafaz Ziaak (Ziaa-a) bermakna sinar\bersinar.keduanya disebutkan
dalam alquran dengan ungkapan yang sangat tepat dan benar secara ilmiah,karena
sinar terpancar dari benda yang mengeluarkan sinar dengan sendirinya seperti
lampu,api dan matahari,seadangkan cahaya adalah pantulan daripada sinar,sehingga
sangat tepat lafaz Ziaak (Ziaa-a) disebutkan pada matahari
dan Lafaz Nur (nuuraa) disebutkan pada bulan karena
secara ilmiah mataharilah yang memancarkan cahaya ( bersinar) sedangkan bulan hanya menerima pantulan sinar matahari saja.
Secara tidak langsung Al-quran ingin menjelaskan mataharilah yang bersinar dan bulan hanya menerima pantulan cahaya matahari
Para ilmuan baru mengungkapkan permasalahan
ini pada abad ke20, namun rasulullah telah menyampaikan hal tersebut lebih dari seribu tahun lalu.Inilah salah satu mukjizat rasulullah dalam AL-QURAN yang
sangat luar biasa pada zaman sekarang.masih banyak mukjizat ilmiah lainnya yang INSYAALLAH akan
kita ungkapkan dalam artikel-artikel lainnya.
wassalam
wassalam